Selasa, 07 Mei 2013

BUNGA AGAPHANTUS




Kata Agapanthus sendiri berasal dari bahasa Yunani, yaitu “Agape” yang berartilove dan “Anthos”, yang berarti bunga. Jadi Agapanthus bisa diartikan sebagaiBunga Cinta. Tanaman ini biasanya ditanam disepanjang pagar, atau dipergunakan sebagai border disekitar pohon atau kolam renang karena bentuknya yang langsing memanjang.
Tanaman ini berasal dari Afrika Selatan yang sekarang menjadi tuan rumah piala dunia (^_^) dan merupakan salah satu jenis tanaman yang mudah dipelihara. Agapanthus sebenarnya tidak terlalu membutuhkan perawatan, sebab tahan panasdan juga tahan pada musim dingin. Tapi tidak hanya itu saja, karena ternyata Agapanthus mempunyai musuh utama, yaitu bekicotdan sejenis siput. Tapi biasanya hal ini cukup diatasi dengan menyebarkan snail/slug pellets, terutama sehabis musim hujan.
Dapat dikembangbiakan dengan biji atau melalui pemisahan akarnya jika jumlahnya sudah terlalu banyak. Warna bunganya ada yang putih atau biru (jenis Baby Blue, Peter Pan atau Blue Giant, tergantung ukurannya). Tapi sayangnya Agapanthus ini termasuk tanaman yang hanya berbunga selama musim panas saja (Desember – Februari).
Agapanthus dapat tumbuh dengan jumlah bunga yang lumayan banyak, bahkan sebenarnya bisa berbunga lebih banyak lagi. Asal tidak dihalangi oleh pepohonan disekitarnya, sehingga dapat menerima sinar matahari lebih banyak lagi. Karena sinar matahari sangat penting untuk pertumbuhan dari tanaman ini.



0 komentar:

Posting Komentar

 
INDA'S WORLD Blogger Template by Ipietoon Blogger Template